[PkM 2019-2 IKE] Pembangunan Infrastruktur jaringan Pendukung Layanan UNBK di SDN 150 Gatot Subroto Bandung
ABSTRAKSI
SDN 150 Gatot Subroto, berlokasi di Jalan Yudha Wastu Pramuka IV Bandung 40121. Mempunyai status akreditasi A, Sekolah ini berdiri sejak tahun 1975. Tujuan pendidikan SD Negeri 150 Gatot Subroto mengacu kepada tujuan umum pendidikan berikut yaitu meletakkan dasar kecerdasan, pengetahuan, kepribadian, akhlak mulia, serta keterampilan untuk hidup mandiri dan mengikuti pendidikan lebih lanjut.
Berdasarkan Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan Sekolah Negeri atau Swasta lainnya tidak berbeda jauh dengan MTs atau Madrasah i mempunyai kendala dan permasalahan dibidang pembangunan infrastruktur jaringan sebagai pendukung Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) disebut juga Computer Based Test (CBT) adalah sistem pelaksanaan ujian nasional dengan menggunakan komputer sebagai media ujiannya. Ketersediaan perangkat masih minim untuk infrastruktur pada jaringan. Solusi atas kondisi yang telah dipaparkan pada sub bab permasalahan mitra , tim PkM berencana untuk membangun infrastruktur jaringan kabel dan nirkabel yang bertujuan agar permasalahan yang terjadi di masyarakat sasar yaitu Sekolah SDN 150 Gatot Subroto ini menjadi salah satu solusi agar kegiatan UNBK dapat terselenggara dengan baik.