Pelatihan Komunikasi Data dan Aplikasi Internet of Things di SMK BPI Bandung

Bidang Pendidikan Vokasi memiliki keunggulan untuk menghasilkan suatu lulusan yang unggul dalam bidang vokasi dimana mereka dipersiapkan untuk menghadapi dunia kerja di industry dan perusahaan yang terkait dengan bidang tersebut. Tentunya menghasilkan lulusan unggul dan siap kerja juga merupakan salah satu target SMK BPI Bandung.

Telah dilaksanakan pelatihan komunikasi data dan aplikasi IoT di SMK BPI Bandung pada hari Rabu, 28 Juni 2022 oleh tim dosen Prodi D3 Teknologi Komputer. Partisipan antusias dengan acara ini sehingga kegiatan seperti ini diminta untuk dilaksanakan secara rutin sebagai bentuk transfer knowledge perguruan tinggi ke jenjang sekolah menengah khususnya vokasi.